Masih melanjutkan tentang tutorial dasar Microsoft Visual basic 6.0,
kali ini kita akan belajar tentang Command Button. Command Button atau
tombol perintah pasti kita semua sudah tahu karena kita tentu sering
menggunakan pada program-program yang biasa kita gunakan seperti tombol
OK, Cancel ataupun Exit dll.
Untuk menggunakan atau memasukkan Command Button ke dalam Form caranya lakukan drag drop ke Form atau dengan cara double klik pada komponen TextBox yang ada di ToolBox.
Sedangkan untuk Properti Command Button yang paling sering digunakan adalah sbb:
Untuk menggunakan atau memasukkan Command Button ke dalam Form caranya lakukan drag drop ke Form atau dengan cara double klik pada komponen TextBox yang ada di ToolBox.
Sedangkan untuk Properti Command Button yang paling sering digunakan adalah sbb:
- Name: Berisi nama Command Button, nama ini harus unik dan tidak boleh sama dengan nama Command Button yang lainnya, Defaultnya adalah Command1
- BackColor: berfungsi memberi warna pada backgroud Command Button.
- Caption: Fungsinya untuk menampilkan text atau caption pada Commnd Button.
- Font: Digunakan untuk menentukan jenis dan ukuran Font untuk Command Button.
- Height: Berfungsi mengatur Tinggi Command Button.
- Left: Digunakan untuk mengatur jarak Command Button dari kiri Form.
- Picture: Menambahan gambar pada Command Button, untuk menggunakannya bagian style harus diubah dari Standard menjadi Graphical.
- ToolTipText: Memberikan semacam keterangan (tooltip) ketika Cursor berada diatas Command Button.
- Top: Digunakan untuk mengatur jarak Command Button dari atas pada Form.
- Width: Berfungsi Mengatur lebar Command Button.
Comments
Post a Comment